Share
“In the Prime Of Life” Profil Valencia Tanoesoedibjo, Bintang Cover HighEnd Magazine Desember 2021
Adelia Ayu
20 December 2021

Dengan ide brilian dan inovatif, Valencia Tanoesoedibjo berhasil meraih impian dan menjadi natural born leader di usia muda.


Valencia Herliani Tanoesoedibjo memiliki keunggulan yang jarang dipunyai anak muda seusianya, yaitu keuletan untuk berjuang menggapai impian dan berdedikasi terhadap pekerjaannya. Bertemu dengan sang pengusaha peraih penghargaan “The Alpha under 40” di sesi interview cover Majalah HighEnd edisi Desember 2021, kami terpukau dengan jawaban yang disampaikan olehnya secara pintar dan padat di setiap pertanyaaan dan membuat kami memahami mengapa setiap unit bisnis yang dikelolanya selalu meraih sukses.

Mengepalai beragam unit bisnis seperti media, perhiasan, e-commerce dan juga kecantikan, Valencia memiliki visi, pemikiran brilian dan product knowledge yang membuatnya mampu menjadikan tiap bisnis miliknya meraih kesuksesan. “Di GTV, fokus saya adalah menghadirkan program menarik bagi generasi milenial dan keluarga muda seperti seri televisi “IPA & IPS” dan "E-Sports Star Indonesia". Sementara RCTI+ yang sepenuhnya berbasis digital, saya berusaha meraih sebanyak-banyaknya audience dikarenakan semua orang sudah akrab dengan internet,” jelasnya mengenai kekuatan media di segi komunikasi.

Tidak hanya sukses mengepalai media, Valencia juga piawai menciptakan bisnis inovatif seperti perhiasan berbahan berlian & gemstones, Clemence Ellery dan produk makeup Korean-inspired halal pertama di Indonesia, Soulyu. “Melalui Clemence, saya belajar menguasai bisnis di market kelas atas dan menelurkan ide inovatif melalui Soulyu mengingat antusiasme 'Korean Wave' (Hallyu) dan pentingnya label halal bagi konsumen Indonesia," tuturnya mengenai cerita di balik kesuksesannya menciptakan bisnis inovatif selain media.

Menjadi pebisnis wanita sukses di usia muda dan berkarier di pekerjaan yang didominasi oleh pria, Valencia menemukan kekuatan sejatinya sebagai wanita di dalam menjalani pekerjaanya. “Sesuai fakta, dunia bisnis dikuasai oleh para pria, terutama di management level. Para wanita harus bangga, kuat dan mencintai dirinya sendiri agar dapat berhasil menghadapi tantangan dalam mencapai impiannya,” pungkasnya.

Untuk melihat wawancara selengkapnya, Anda bisa melihat Majalah HighEnd Edisi Desember 2021. Dapatkan di toko buku terdekat atau pesan melalui Whatsapp di (+62) 888 1586 852.

Sumber Foto: Isnu Dwimartanto

Stylist: Bung Bung Mangaraja

Jewelry: Clemence Ellery

Aksesori Rambut: Prada

Makeup: Dina using Cle De Peau

Hair: Jooe Hair

Wardrobe: Dior, Carolina Herrera – Num8ereight, Miu Miu, Balmain – Num8ereight,