Untuk merayakan ulang tahun ke-15, ZAP akan menggelar ZAP Fest, festival musik indoor terbesar mereka dengan tema astrologi, menampilkan musisi ternama, dan diadakan di Jakarta serta empat kota lainnya.
Merayakan ulang tahun ke-15, klinik kecantikan terkemuka di Indonesia yaitu ZAP akan menggelar festival musik indoor terbesar yang pernah mereka lakukan yaitu ZAP Fest, sebuah pagelaran musik eksklusif untuk member atau client mereka. Acara ini akan berlangsung pada 23-24 Agustus 2024 di Jakarta Convention Center dengan kapasitas sekitar 20.000 undangan. Keunikan yang ditawarkan setiap tahun dengan tema yang berbeda, kali ini ZAP Fest 2024 datang lagi dengan tema astrologi, festival ini akan menampilkan musisi ternama seperti Tulus, Raisa, Vidi Aldiano, Afgan, Mahalini, Maliq & D’Essentials, Vierratale, Juicy Lucy, Adrian Khalif, OKAAY, Denny Caknan, dan Feel Koplo.
ZAP Fest adalah bentuk apresiasi terhadap loyalitas pelanggan dan dedikasi staf ZAP yang diadakan setiap tahun. Selain di Jakarta, festival ini juga akan diadakan di Yogyakarta, Bandung, Surabaya, dan Medan dari September hingga November 2024. CEO ZAP Group, Fadly Sahab, menyatakan bahwa keberhasilan ZAP tidak lepas dari dukungan lebih dari 80.000 member yang loyal. Festival ini merupakan cara ZAP untuk menghargai mereka serta mempererat hubungan dengan komunitas dan mitra.
ZAP berkomitmen untuk menghadirkan perawatan kecantikan berkualitas dengan teknologi canggih. Saat ini, ZAP telah memiliki lebih dari 105 outlet di 47 kota di Indonesia dan terus berkembang. Di samping itu, perusahaan ini juga memiliki lima brand utama, yaitu ZAP Clinic, ZAP Premiere, MEN/O/LOGY by ZAP (khusus pria), ZAP Health, dan JUVA by ZAP. Selama 14 tahun terakhir ini, ZAP telah menangani jutaan perawatan dan kini memiliki hampir 500 dokter, termasuk 80 dokter spesialis. ZAP juga terus berinovasi dengan menawarkan perawatan terbaru seperti Z-Tox & Brotox, hair growth laser, body brightening, serta Treatment Injeksi Rejuran Healer yang dirancang untuk meminimalkan rasa sakit dan downtime.
Selain itu, untuk memperkuat posisinya sebagai klinik kecantikan yang menawarkan berbagai macam perawatan, ZAP kini menyediakan Skin Vision Analyzer di setiap outlet mereka yang memungkinkan para dokter untuk menyusun rencana perawatan yang disesuaikan dengan kebutuhan kulit masing-masing client. Selain menjadi sebuah festival musik, ZAP Fest 2024 juga menandai tonggak penting dalam perjalanan ZAP untuk menjadi klinik kecantikan terkemuka dan terbesar di Indonesia.
Festival ini juga didukung oleh JUVA by ZAP, Buttonscarves, Bank Saqu, 8Infini, dan Bluebird sebagai pendukung utama. Selain itu terdapat idsMED, PT Surya Dermato Medica Laboratories, Beautyworld, Sublimic (Shiseido), Brawijaya Hospital & Clinic, Otten Coffee, Umara, Laura Mercier, Diamond & Co, Lifetime Design, Nestle dan Jump Start yang akan hadir dalam bentuk booth activation yang seru. Dalam konferensi persnya, CEO ZAP, Fadly Sahab mengatakan terdapat kesempatan untuk mendapatkan goodie bag senilai jutaan rupiah bagi beberapa tamu undangan yang datang paling awal.
Untuk memperoleh undangan eksklusif ZAP Fest, calon peserta bisa mendaftar sebagai member di outlet ZAP atau melalui website zapclinic.com. ZAP Fest 2024 juga didukung oleh berbagai sponsor dan media partner, serta beberapa merek terkenal yang akan hadir dalam bentuk booth activation. Untuk informasi lebih lengkap dapat mengunjungi Instagram @zapfestlive.