Share
Dua Jenama Ikonis Spesialis Sneakers Berkolaborasi Hadirkan Sepatu untuk Pemain Skateboard!
Putrika Annaya Salsabila
02 September 2024

Converse dan Nike, dua brand sportswear yang sangat ikonis, berkolaborasi dan menciptakan edisi terbatas yang menampilkan siluet Converse AS-1 Pro dan Nike SB Dunk Low.


Converse dan Nike telah menciptakan gebrakan baru di dunia skateboard dengan merilis koleksi sepatu edisi terbatas hasil kolaborasi dengan Alexis Sablone. Sebagai rider tim Converse CONS, mantan atlet Olimpiade, dan seniman multitalenta, Sablone telah membawa visi kreatifnya ke dalam dua siluet ikonis: Converse AS-1 Pro dan Nike SB Dunk Low.

Alexis Sablone tidak hanya dikenal sebagai skateboarder berbakat, tetapi juga sebagai perancang yang memiliki perspektif unik terhadap budaya skateboard global. Dalam kolaborasi ini, Sablone menerapkan pendekatan desain yang terinspirasi dari kemampuan chameleon untuk mengubah warna kulitnya dalam berbagai pola yang hampir tak terbatas.

Converse dan Nike 1

Ini mencerminkan keragaman dan individualitas yang menjadi esensi skateboard, di mana para skater berasal dari berbagai belahan dunia dengan latar belakang yang berbeda-beda.

Pengaruh chameleon terlihat jelas dalam kedua desain sepatu ini, dengan bagian atas yang terbuat dari bahan kulit yang dapat berubah warna seiring pemakaian. Converse AS-1 Pro, sepatu signature Sablone yang pertama kali diluncurkan tahun lalu, kini hadir dengan lapisan kulit yang terinspirasi chameleon di atas cetakan putih. Detail Star Chevron dan lapisan tumit diberi warna Fuchsia Glow, menambah sentuhan berani pada desain yang sudah dinamis ini.

Converse dan Nike 2

Pada Nike SB Dunk Low, Sablone menghadirkan desain yang menampilkan pola bersisik dengan warna earth tones di atas latar putih, menciptakan kontras yang kuat. Swoosh pada sisi medial Dunk dirancang menyerupai lidah melengkung khas chameleon, menambahkan elemen desain yang unik dan inovatif. Tak lupa, Alexis meninggalkan jejak pribadinya dengan inisial "AS" yang terembos di bagian tumit.

Desain sepatu ini juga terinspirasi oleh seragam "Federation Agnostic" yang dirancang Sablone untuk federasi skateboard Amerika Serikat dan Jepang. Seragam ini membawa nuansa universal yang mencerminkan evolusi dan inklusivitas dalam skateboard, konsep yang juga diterjemahkan ke dalam koleksi sepatu ini.

Converse dan Nike 3

Koleksi Converse CONS AS-1 Pro dan Nike SB Dunk Low ini akan dirilis dalam kotak twin pack edisi terbatas pada 22 Agustus, tersedia di beberapa skate shop pilihan dan melalui platform SNKRS.

Mulai 29 Agustus, kedua desain sepatu ini akan dijual secara terpisah melalui SNKRS, converse.com, dan sejumlah skate shop terpilih, memberikan kesempatan bagi para penggemar untuk mendapatkan sepasang sepatu yang tak hanya fungsional di atas skateboard, tetapi juga memiliki cerita dan makna di balik desainnya.