Politik dan seni memang bertolak belakang. Namun, hal tersebut bukan menjadi penghalang bagi empat pemimpin dunia ini untuk menjadi penikmat dan kreator seni.
George Bush
Sosok politisi sekaligus seniman pertama yang berhasil HighEnd temukan adalah George Bush. Ia terkenal dengan lukisan sketsa wajah tokoh-tokoh terkenal di Amerika. Salah satu karyanya terkenal dan banyak mendapat pujian adalah potret veteran Amerika yang ia mulai lukis setelah lengser pada 2003.
Tak ingin bentuk apresiasinya menjadi sia-sia, Bush lalu menerbitkan buku berisi kumpulan karya lukisnya yang diberi judul ‘Portraits of Courage: A Commander in Chief's Tribute to America's Warriors’. Melalui buku tersebut, banyak politisi memuji rasa kepedulian mantan Presiden Amerika Serikat ini yang ditunjukkan melalui karyanya.
Susilo Bambang Yudhoyono
Mantan presiden ke-enam Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono atau lebih dikenal dengan sebutan SBY juga merupakan seorang politisi sekaligus penikmat seni. Karya SBY terkenal yaitu lukisan-lukisan yang menggambarkan keindahan alam Indonesia mulai dari pemandangan gunung, pantai, hingga hutan.
Beberapa karya yang tercipta selama pandemi ini berhasil ditangkap dan dibagikan oleh Wakil Sekjen Partai Demokrat, Jansen Sitindaon, melalui akun Twitternya dan disukai oleh lebih dari 30 ribu pengguna Twitter.
Fresh dari studio beliau. Lukisan terbaru pak SBY pagi ini. Saya tanya uda Ossy apa judulnya “Debur Ombak Di Pantai Pacitan”. Acrylic, 60X90 cm. Sebenarnya ini masih “trial” memakai kanvas dan kuas jenis baru (Winsor & Newton type Professional Galeria).
— Jansen Sitindaon (@jansen_jsp) August 7, 2021
Sehat selalu ayahanda..???? pic.twitter.com/s6Zo1z0hYO
Saat mengikuti ucapara Hari Kemerdekaan RI ke 76 secara virtual kemarin, SBY juga menampilkan lukisan Bendera Merah Putih, karya yang Ia buat kurang dari 24 jam. Tidak hanya itu, SBY juga piawai dalam membuat lagu dan bahkan sudah mengeluarkan beberapa album lagu.
Winston Churchill
Terlepas dari titelnya sebagai ‘Pemimpin Perang Dunia Kedua’, Winston Churchill adalah seorang penggemar seni. Di sela-sela waktu kosongnya saat memimpin perang dunia kedua, Winston akan melukis secara diam-diam di atas kanvas dengan menggunakan cat air yang dibawanya secara bersembunyi.
Saat ini karya lukisan Winston banyak yang sudah banyak terjual, seperti karya pemandangan Maroko yang dibeli oleh Brad Pitt pada 2011 untuk Angelina Jolie. Namun, lukisan tersebut kembali dijual Angelina Jolie dengan nilai lebih dari Rp 160 M pada beberapa waktu lalu. Dilansir dari Associated Press, penjualan lukisan ini berhasil mengalahkan rekor penjualan lukisan Winston sebelumnya.
Adolf Hilter
Berbeda dari cara kepemimpinannya, Adolf Hitler adalah seorang pecinta seni. Pada masa remajanya, Ia dua kali mendaftar ke Akademi Seni Rupa Wina. namun, dia tetap ditolak dan disarankan untuk masuk sekolah arsitektur karena dianggap ‘tidak cocok melukis’ oleh direktur sekolah tersebut.
Meski ditolak, hal itu tidak memutuskan hobi dan kecintaannya terhadap melukis dan seni. Salah satu lukisannya yang terkenal adalah lukisan Kantor Pendaftaran di Munchen, Jerman (1910).