Share
Berkonsep Ramah Lingkungan, Coach Merilis Koleksi Spring 2021 Bertema “Coach Forever”
Adelia Ayu
12 March 2021

Menggunakan bahan daur ulang dan mengusung konsep ramah lingkungan, Coach menampilkan desain kombinasi masa lalu, sekarang dan depan dalam koleksi musim semi terbaru.


Mengangkat konsep ramah lingkungan, Coach resmi merilis koleksi Spring 2021 dengan menggabungkan desain beragam masa yang dikemas dalam presentasi virtual karya fotografer Juergen Teller. Dalam koleksi ‘Coach Forever’, optimisme kerajinan, komunitas dan tanggung jawab menjadi highlight yang ditampilkan melalui desain baru, vintage maupun klasik dari brand asal Amerika Serikat ini. Peluncuran koleksi Spring 2021 terbaru ini diadakan di Habitate Garden Lounge (10/3) dan dihadiri Luna Maya dan Rio Dewanto, selebriti dan spokesperson Coach.

Hal yang membedakan koleksi terbaru ini dengan koleksi lainnya adalah pendekatan ramah lingkungan. ‘Coach Forever’ memperkenalkan tas berbahan kulit kering dan diwarnai secara alami menggunakan buah dan sayuran seperti wortel dan bit. Selain proses pewarnaan secara alami, penggunaan bahan daur ulang seperti botol plastik sebagai bahan dasar kain serta aksesori.

Koleksi ‘Coach Forever’ memperkenalkan tiga tas wanita terbaru: The Pillow Tabby, tas Coach terlaris yang menampilkan siluet bantal berbahan Napa leather, The Beat Saddle Bag dengan siluet klasik dan strap kulit kontras dan The Ergo Bag, tas vintage terbaru dari koleksi ini yang terinspirasi dari koleksi arsip Coach. Untuk pria, koleksi tas punggung dan selempang dalam koleksi ‘Charter Family’ dan ‘League Backpack’ yang memiliki siluet sporty dan unik cocok untuk digunakan sehari-hari.

Koleksi Spring Coach 2021 tersedia di seluruh butik Coach Indonesia dan bisa didapatkan juga melalui layanan ‘Coach on delivery’. Selain layanan belanja, pelanggan dapat menghubungi Coach advisor untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan.