Share
5 Produk Haircare Routine untuk Memperbaiki Kerusakan Rambut
Clara E.B Sagala
23 June 2021

Pengaplikasian Haircare secara rutin dipercaya dapat menguatkan dan mengurangi kerusakan rambut. Anda dapat mengurangi efek samping dari penataan dan pewarnaan rambut dengan beberapa produk perawatan berikut.


Mewarnai rambut dan menggunakan alat-alat hair-styling dapat menunjang keseluruhan penampilan sehari-hari. Hal tersebut akan terasa menyenangkan di awal, sampai akhirnya Anda mengalami kerusakan dan percabangan pada ujung-ujung rambut. Dampak terburuknya yaitu rambut yang memutih dan pigmen alami rambut di kutikula menghilang, sehingga menyebabkan helai rambut menjadi kering dan rapuh.

Namun, semua dampak yang menyebabkan rambut menjadi rapuh dan kering tersebut dapat diperbaiki dengan perawatan yang dapat Anda lakukan sendiri di rumah. Berikut beberapa produk yang dapat mengembalikan kekuatan dan kilau rambut Anda:

1. Olaplex Hair Perfector No.3

Produk perawatan favorit selebriti ini sangat ideal untuk rambut yang rusak parah akibat bleaching, pewarnaan, dan hot styling tools. Gunakan produk ini seminggu sekali dalam haircare routine Anda. Formula yang terkandung di dalamnya dapat memperkuat untaian rambut dari dalam ke luar, sehingga dapat membuat Anda memiliki rambut yang indah dan berkilau.

2. K18 Biomimetic Hairscience

Produk masker rambut ini berbeda dengan produk Olaplex sebelumnya. Produk perawatan ini terfokus pada folikel rambut untuk mengisi kembali rantai keratin yang rusak dan mengembalikan kesehatan rambut seperti sebelum mengalami proses kimia. Usapkan produk ini dari ujung ke tengah batang rambut setelah keramas.

3. Amika The Kure Bond Repair Conditioner for Damaged Hair

Kondisioner ini dipercaya dapat memperbaiki sel-sel rambut yang rusak. Produk ini sangat aman dan alami karena berisikan formula campuran protein vegan dan mentega nabati dengan aromanya yang sangat harum.

4. Redken Acidic Perfecting Leave-In Treatment for Damaged Hair

Produk perawatan rambut tanpa bilas ini berbahan dasar asam sitrat, yang dapat membantu ikatan rambut kembali menyatu sehingga rambut Anda lebih kuat dari sebelumnya. Usapkan produk ini ke seluruh rambut sebelum Anda menggunakan hot styling tools. Produk ini dipercaya memiliki manfaat tambahan sebagai pelindung panas untuk rambut.

5. L'Oréal Paris EverPure Bond Strengthening Shampoo and Conditioner

Sampo dan kondisioner dari L'Oréal Paris ini lebih dari sekadar membersihkan dan melembutkan. Duo dari L'Oréal Paris ini bekerja untuk memperkuat ikatan rambut dalam enam kali penggunaan. Rambut rontok dan kerusakan rambut terlihat lebih sedikit dalam seminggu pemakaian.