Share
5 Drama Korea Bertema Time Travel Berikut Cocok Bagi Anda Penggemar Fiksi, Sains, dan Teknologi
Rambu Moara
09 December 2021

Meski time travel bukan suatu fenomena baru dan cukup memusingkan karena melibatkan teori fisika dan teknologi, genre ini cukup menarik ketika diangkat menjadi film maupun drama seperti 5 drama berikut.


Meski bukan sebuah fenomena baru, time travel selalu menjadi topik pembahasan yang mengasikkan walau memusingkan karena berkaitan dengan teori fisika kuantum. Sudah banyak film yang mengangkat tema perjalanan waktu baik film hollywood, maupun drama korea.

Beberapa drama time travel yang terkenal di kalangan penikmat drama seperti Moon Lovers (2016), Chicago Typewriter (2017), hingga Rooftop Prince (2012). Kali ini HighEnd akan bahas 5 drama time travel yang dapat Anda tonton ketika senggang. Tidak hanya bercampur genre romantis, ada juga genre komedi.

Mr. Queen 2021

Baru-baru ini, media sosial penikmat drama terhibur dengan peran lucu Shin Hye Sun dalam drama Mr. Queen. Drama saeguk ini berkisah tentang seorang pria yang tidak sengaja melakukan perjalanan waktu ke masa lalu dan terbangun dalam tubuh perempuan kerajaan, Ratu Cheorin. Meskipun berlatar dinasti Joseon, drama ini justru dipenuhi dengan budaya populer yang dibawa oleh pria tersebut.

Go Back Couple 2017

Sering disebut juga dengan judul ‘Couple on the Backtrack’, drama ini berkisah tentang perjalanan pasangan yang kembali ke masa lalu, setelah menyesali keputusan mereka untuk menikah dan mengajukan perceraian di masa kini. Dalam film ini, banyak hal yang dapat dipelajari, salah satunya agar tidak terburu-buru mengambil keputusan di masa muda.

Tomorrow with You 2017

Tomorrow with You merupakan salah satu drama time travel yang terkenal di kalangan penikmat drama korea. Dengan rating 7,5 di IMDb, drama ini mengisahkan tentang pria bernama So Joon yang dapat melakukan perjalanan ke masa depan dan masa lalu.

Setelah mendapati masa depannya kacau, seorang time traveller lain menyarankannya untuk menikahi wanita bernama Song Marin yang dapat membantunya mengubah masa depan.

The King: Eternal Monarch 2020

Cukup berbeda dari drama time travel di atas, The King: Eternal Monarch membahas perjalanan ke dunia paralel. Walau cukup membingungkan karena pada kedua dimensi memiliki periode waktu yang sama dan pemeran yang sama, tetapi terdapat satu hal yang membedakan kedua dimensi, yaitu kepribadian pemerannya.

Alice 2020

Setelah perilisan episode pertamanya, drama Alice ini berhasil menarik perhatian penonton karena memiliki jalan cerita yang menarik. Pertama, drama ini mengangkat tema time travel, di mana beberapa tokohnya datang dari masa depan. Kedua, film ini bergenre fiksi ilmiah dan teknologi, yang mana cukup memusingkan karena kerap membahas teori fisika kuantum yang menyebabkan terjadinya time travel.