Sebelum mengecat rambut, pastikan Anda menyesuaikan warna kulit dengan warna rambut yang diinginkan. Pilihlah warna rambut yang bisa menyeimbangkan warna kulit Anda.
Anda tahu bahwa rambut adalah ‘mahkota’ wanita. Maka dari itu, sudah seharusnya dirawat dengan baik, atau bahkan ‘dipercantik’ dengan warna-warna baru. Untuk mempercantik rambut dengan warna baru, Anda perlu melakukan beberapa pertimbangan. Seperti, melihat kesesuaian warna rambut yang diinginkan dengan warna kulit maupun warna bola mata.
Jika Anda ingin mencari gaya baru dengan mengubah warna rambut, HighEnd berikan beberapa rekomendasi warna yang bisa Anda coba dengan menyesuaikan warna kulit Anda.
Warna Kulit Pucat atau ‘Cool’
Anda yang memiliki kulit pucat atau undertone merah dan pink, pilihlah warna-warna yang bisa menyeimbangkan warna undertone Anda. Warna yang dapat HighEnd rekomendasikan adalah warna bronde (kombinasi warna coklat dan blonde dengan teknik balayage).
Anda juga bisa mencoba warna coklat keemasan, coklat gelap, dan warna hitam dengan sedikit undertone orange hingga merah agar terkesan alami. Warna lain yang bisa Anda coba adalah warna putih cerah dan vanilla latte. Meskipun memiliki undertone yang sama, warna rambut putih tetap terlihat cocok pada warna kulit cool.
Warna Kulit Langsat atau Netral
Sebenarnya tidak ada warna langsat atau netral yang solid, karena akan terdapat sedikit kadar pink undertone atau yellow undertone pada kulit seseorang. Sehingga warna kulit seperti ini dapat mencoba beberapa warna rambut yang cocok pada kulit sawo matang dan pucat tergantung dari undertone kulit.
Tetapi HighEnd menyarankan beberapa warna yang cocok seperti sandy blonde. Jika Anda ingin warna sandy blonde yang lebih berkilau, cobalah warna champagne blonde. Coba juga warna pastel pink, auburn copper dan segala jenis warna coklat dari terang hingga gelap karena warna-warna ini cocok pada kulit netral.
Warna Kulit Sawo Matang atau ‘Warm’
Terakhir, untuk warna kulit sawo matang dan coklat, HighEnd menyarankan Anda untuk mencoba warna yang kontras dari warna kulit Anda. Agar terlihat berbeda namun tidak mencolok, Anda dapat mencoba kombinasi warna merah dan coklat ataupun soft ash. Cobalah warna seperti merah burgundy, ash silver, dan karamel.
Namun jika Anda tidak ingin mencoba warna yang kontras dengan warna kulit Anda, cobalah warna seperti warna coklat kastanye dan coklat brunette.