Share
Tren Warna Rambut di 2022 yang Membuat Anda Terlihat Lebih Fresh dan Percaya Diri
Clara Enocensia
23 January 2022

Ada banyak sekali tren model rambut berwarna yang menjadi hits di kalangan selebriti lokal maupun internasional, berikut ulasannya.


Merubah tampilan rambut adalah hal yang menyenangkan. Tampilan baru ini akan membuat Anda terlihat lebih fresh dan merasa lebih percaya diri.

Di tahun 2022, ada sejumlah warna rambut yang menjadi favorit banyak orang, Anda dapat menjadikan tren ini sebagai refrensi sebelum mengubah penampilan. Berikut adalah tren warna rambut 2022 yang bisa Anda ikuti.

1. Buttery Platinum

Ini merupakan warna blonde yang terlihat sejuk dan menenangkan. Warna rambut pirang yang sempat dipakai oleh Billie Eilish ini memang menjadi idola di tahun 2022 ini.

2. Ash blonde

Pada dasarnya ash adalah warna cool-tone yang mengandung hint keabu-abuan dan dipadukan dengan warna coklat atau blonde. Warna rambut yang satu ini cocok bagi Anda yang memiliki warna kulit cool-undertone. Namun kelemahan dari warna rambut ini bisa membuat kulit Anda terlihat kusam, jika tidak cocok dengan skin tone Anda.

3. Lilac

Warna lilac adalah warna pastel yang menyerupai warna lavender, warna ini menjadi di tahun ini. Tak hanya itu, lilac cocok untuk menjadi warna rambut bagi Anda yang memiliki kepribadian ekspresif serta dapat dikombinasikan dengan OOTD yang cerah atau soft pastel.

4. Slime Green

Tren warna rambut ini dipopulerkan oleh penyanyi asal Amerika, Billie Eilish yang kerap kali tampil dengan rambut berwarna slime-green. Jika Anda adalah salah satu orang gemar mewarnai rambut dengan warna yang berani, tidak ada salahnya untuk mencoba mewarnai rambut dengan warna hijau terang di tahun 2021.

5. Hidden Rainbow

Tak hanya menggunakan satu warna saja, tetapi tren warna rambut yang satu ini memadukan warna seperti pelangi. Sesuai dengan namanya, model rambut yang satu ini cocok menjadi solusi untuk Anda yang kurang percaya diri dengan rainbow hair.