Sang bintang mengenakan gaun see-through biru tua dengan desain dan detail yang indah.
Supermodel Bella Hadid kembali mencuri perhatian pada Paris Fashion Week. Ia menutup peragaan Saint Laurent dengan gaun yang memukau pada hari terakhir pekan mode tersebut. Model 28 tahun ini berjalan dengan penuh kepercayaan diri pada panggung peragaan koleksi pakaian wanita Fall/Winter 2025-2026 rumah mode Perancis itu.
Gaun berwarna biru tua yang ia kenakan memiliki banyak detail rumit. Busana dominasi brokat tersebut dihiasi renda indah dengan gaya see-through pada bagian depan tubuh serta lengannya yang panjang.
Untuk penampilan yang sekilas terlihat seperti set atasan dan rok yang mengalir, lapisan bantalan yang cukup tebal pada kedua bahunya memberikan keseimbangan. Semakin menambah kemewahan, kalung menghiasi lehernya.
Material kain berenda itu secara strategis dan sempurna menutupi bagian-bagian dada dari sang model cantik meskipun sebagian besar dari tubuhnya dapat terlihat melalui bahan tersebut. Direktur kreatif Anthony Vaccarello sungguh membawa sensibilitas pada koleksi ini.
Selebihnya, penampilannya cukup sederhana dan klasik, seperti membiarkan gaun tersebut yang berbicara. Bella Hadid mengenakan stoking yang dipadukan dengan sepatu hitam, memberikan penampilan yang tak lekang waktu.
Rambutnya ditata dengan bun yang rapi dan terlihat sleek, memancarkan penampilan yang clean. Riasan wajahnya pun cukup natural tanpa eye makeup yang dramatis serta dengan warna bibir nude.
Penampilannya pada panggung peragaan itu mendapat banyak antusiasme dari para penggemarnya dan penikmat mode lantaran ia kembali setelah 2 tahun hiatus. Munculnya sang model pada peragaan Saint Laurent menandakan pertama kalinya ia berjalan pada runway sejak terakhir berpartisipasi pada Victoria’s Secret Fashion Show pada Oktober 2024. Sebelumnya, Bella juga tampil untuk Spring 2025 Show Saint Laurent pada Paris Fashion Week yang diselenggarakan September 2024.