Share
Rekomendasi Pilihan Film Rusia Modern untuk Dinikmati di Akhir Pekan
Novita Angelina
12 March 2022

Sebagai penikmat film, jika selama ini Anda hanya menonton hiburan film Hollywood, tidak ada salahnya mencoba untuk menikmati film-film Rusia modern yang industrinya semakin berkembang belakangan ini.


Sebelumnya, beberapa tahun belakang, sinematografi Rusia berhasil terjun ke kancah film internasional dengan energi dan semangat baru, serta kemampuan inovatif para pelaku industri filmnya. Film-film Rusia yang dihasilkan pun beragam, mulai dari film dokumenter, art house films, hingga film-film blockbusters dengan mengambil detail shot yang indah dan menggambarkan kehidupan negara Rusia modern, serta budaya Rusia yang tak kalah unik.

Berikut rekomendasi film Rusia modern yang sangat menarik untuk ditonton.

The Postman’s White Nights

Film hasil karya dari Andrei Konchalovsky ini dirilis pada tahun 2014. Film ini bahkan menjadi salah satu film berkesan di tahun tersebut. Film ini menceritakan mengenai seorang tukang pos yang tinggal terisolasi di sebuah desa terpencil di ujung utara Rusia, yang jauh dari hiruk pikuk kota modern Rusia lainnya. Sang sutradara berusaha menyajikan banyak detail shot pemandangan yang indah Yang menariknya juga, semua aktor dalam film The Postman’s White Nights ini bukan merupakan aktor atau aktris profesional, yang untuk mendapatkannya harus melakukan casting selama lebih dari setahun.

How I Ended This Summer

Film yang dirilis pada tahun 2010 ini mengambil setting stasiun kutub di sebuah pulau terpencil di Samudra Arktik. Di sana terdapat seorang magang muda bernama Pavel yang harus menghabiskan musim panasnya bersama Sergei, seorang ahli meteorologi profesional yang pemarah. Film ‘How I Ended This Summer’ ini berhasil menjadi salah satu film paling menarik dalam dua dekade terakhir. Film Alexei Popogrebsky ini bahkan mendapat nominasi Golden Bear di Festival Film Internasional Berlin ke-60.

The Return

Film karya Andrey Zvyagintsev ini menjadi salah satu film Rusia modern dengan menampilkan sinematografi yang indah. Film ini menceritakan mengenai seorang ayah yang kembali menemui kedua anaknya setelah 12 tahun menghilang. Anak-anaknya tersebut hanya mengenal lelaki tersebut melalui foto yang disimpan oleh ibunya. Mereka bertiga pun akhirnya memutuskan untuk memulai sebuah perjalanan yang memancing emosi, tanpa menyangka akan mendapatkan konsekuensi dan membawa malapetaka.