Kenali fakta-fakta seputar jerawat berikut dan tangani jerawat dengan tepat agar tidak meninggalkan bekas kehitaman dan bertekstur kasar pada kulit.
Jerawat kerap kali menjadi persoalan bagi banyak orang terutama wanita, munculnya jerawat kerap kali membuat kurang percaya diri. Tak hanya itu, bekas jerawat yang ditinggalkan dapat akan meninggalkan bekas kehitaman dan tekstur kasar pada kulit. Untuk dapat mengatasinya masalah jerawat dengan tepat kenalilah fakta mengenai jerawat berikut ini.
1. Hindari memencet jerawat
Memencet jerawat sembarangan dapat meninggalkan bekas hitam di wajah. Sterilkan kulit sekitar jerawat agar kulit tidak terinfeksi bakteri. Kemudian gunakan jarum yang sudah disterilkan untuk menusuk jerawat. Terakhir, oleskan obat penghilang bekas jerawat yang mengandung benzoil peroksida (benzoyl peroxide).
2. Jerawat hilang dengan sendirinya
Faktanya jerawat yang muncul dapat bertahan hingga bertahun-tahun apabila dibiarkan begitu saja. Oleh karena itu, masalah jerawat harus diatasi sesegera mungkin dengan cara yang tepat. Orang yang memiliki kulit berminyak lebih rentan terhadap jerawat, maka jagalah kebersihan kulit Anda terutama setelah terkena debu, kotoran, atau keringat.
3. Mencuci muka dapat mengurangi jerawat
Faktanya jerawat tidak hanya disebabkan oleh kotoran saja, melainkan hormon dan bakteri yang masuk melalui pori-pori wajah. Oleh karena itu, rutinitas mencuci muka tidak selalu dapat menghentikan masalah jerawat, hanya sabun cuci muka atau krim perawatan yang mengandung bahan-bahan seperti benzoil peroksida, asam salisilat, dan senyawa belerang, yang mampu mengurangi jerawat pada kulit.