Kehidupan desa selalu dikaitkan dengan kata healing karena jauh dari hiruk pikuk perkotaan. Beberapa tayangan berlatar desa yang bisa membuat Anda ikutan healing ketika me time.
Siapapun membutuhkan self-healing ketika mereka merasa penat dengan pekerjaan. Tidak selamanya healing dilakukan dengan cara mahal seperti pergi liburan, melakukan me-time juga termasuk healing. Salah satu aktivitas me-time yang paling asik adalah menonton televisi. Berikut beberapa film dan drama yang bisa membantu Anda untuk healing.
Little Forest 2018 (Versi Korea)
Hye Won, karakter utama dalam Little Forest memutuskan untuk kembali ke kampung halaman setelah bersusah payah hidup di ibu kota. Dia memulai kehidupan yang sederhana hanya dengan tabungan sisanya, bahkan mendapatkan bahan makanan dari membantu tetangga. Meski memiliki alur yang lambat dan potongan konflik yang tidak ‘greget’, film ini tetap cocok bagi anda yang ingin healing seperti karakter Hye Won.
Little Forest 2015 (Versi Jepang)
Berjudul sama dengan film sebelumnya, film little Forest tahun 2014 dan 2015 versi Jepang juga memiliki alur cerita yang mirip dengan Little Forest versi Korea. Film ini menyajikan banyak hal tentang kehidupan pedesaan, berkebun, filosofi makanan, hingga bentuk meditasi pikiran dan pencarian jati diri.
Hometown Cha Cha Cha 2021
Drama Hometown Cha Cha Cha bercerita tentang seorang dokter gigi yang diperankan Shin Min Ah yang pindah ke desa Gongjin dan harus beradaptasi dengan situasi desa. Ia kemudian bertemu dengan pekerja serabutan yang lucu yang diperankan Kim Seon Ho. Karakter yang bertolak belakang serta alur konflik yang ringan akan membuat anda santai saat menonton.
Bonus: Grey’s Anatomy
Meski tidak berlatar desa, tetapi series ini patut masuk dalam daftar tayangan healing. Total 18 season dengan 369 episode mungkin akan terdengar membosankan tetapi jika Anda tertarik untuk mengetahui konflik setiap karakter, bagaimana pekerjaan di rumah sakit, ini menjadi tayangan yang tepat untuk Anda.