Bdermatology kini hadir di Jakarta, menawarkan perawatan kulit premium yang mengutamakan kesehatan dan kecantikan jangka panjang.
Bdermatology resmi dibuka di Sequis Tower, Jakarta, menawarkan pendekatan revolusioner dalam dunia perawatan kulit yang menempatkan kesehatan sebagai prioritas utama.
Klinik estetika dan dermatologi premium ini hadir dengan misi untuk memberikan layanan yang tepat, efektif, dan menyeluruh, menggabungkan teknologi mutakhir dengan pendekatan holistik yang dipersonalisasi untuk setiap pasien.
Pendiri sekaligus dokter utama dr. Budi Harjandi Widjaja, Sp.DVE, FINSDV, FAADV, menegaskan bahwa Bdermatology bukan hanya sekadar menawarkan perawatan estetika, tetapi juga memastikan setiap tahapan perawatan sesuai dengan kebutuhan spesifik kulit berdasarkan usia.
“Bdermatology hadir di Indonesia dengan komitmen memberikan layanan dermatologi dan estetika yang terpercaya, disesuaikan dengan usia serta kebutuhan setiap individu. Kami ingin masyarakat memahami bahwa kulit yang sehat adalah investasi jangka panjang, dan pendekatan yang kami lakukan tidak mengorbankan kesehatan kulit demi tren estetika yang bersifat sementara,” ujar dr. Budi.
Dengan mengusung teknologi diagnostik terkini seperti dermoscopy dan skin analyzer, serta alat berbasis energi canggih seperti Laser Biaxis dan Morpheus8 by InMode, Bdermatology memberikan perawatan yang benar-benar dipersonalisasi. Klinik ini memanfaatkan pemahaman mendalam tentang perubahan kulit sesuai dengan tahapan usia—dari pencegahan penuaan di usia 30-an hingga perawatan intensif untuk kulit yang menua di usia 50-an.
dr. Maharani Shalima, Sp.DVE, menambahkan bahwa setiap prosedur di Bdermatology didesain untuk memberikan hasil maksimal dengan kenyamanan yang tinggi.
“Beberapa perawatan yang tersedia di klinik kami adalah Laser Biaxis, Laser Pro Yellow, Laser CO2 Fractional, Dermapen, Morpheus8 by InMode, hingga SygmaLIFT. Rangkaian perawatan ini merupakan terapi non-invasif yang memberikan hasil maksimal tanpa perlu prosedur bedah,” jelasnya.
dr. Rika Lukas, Sp.DVE, seorang dokter di Bdermatology, menekankan bahwa pendekatan klinik ini lebih dari sekadar hasil visual semata. Bdermatology memprioritaskan ketepatan perawatan yang memberikan manfaat jangka panjang.
“Kami percaya bahwa kulit yang sehat adalah fondasi dari kecantikan sejati yang bertahan lama dan kami ingin memastikan bahwa setiap pasien tidak hanya merasa puas dengan hasil perawatan, tetapi juga mendapatkan manfaat jangka panjang berupa kulit yang sehat, kuat, dan tetap berfungsi optimal,” tutup dr. Rika.
Sebagai pelengkap layanan di klinik ini, tersedia pula rangkaian produk skincare dari Bless Cosmetics. Bless Cosmetics, yang didirikan oleh dr. Utama Widjaja, Sp.KK pada tahun 1992, menghadirkan solusi perawatan kulit untuk iklim tropis seperti di Indonesia.
Mulai dari Bless Acne Series untuk kulit berminyak dan berjerawat, Bless Cosmetics telah berkembang mencakup produk untuk kulit normal, kering, sensitif, hingga penuaan. Semua produknya diformulasikan dengan bahan ringan, aman, dan diawasi langsung oleh tim R&D di bawah arahan dr. Budi, memastikan kesehatan kulit tetap menjadi prioritas.
Dengan fasilitas modern, layanan berstandar internasional, dan dukungan Bless Skincare, Bdermatology menghadirkan solusi menyeluruh yang memadukan estetika dan kesehatan kulit untuk hasil optimal dan berkelanjutan.