Share
Justin Timberlake Sumbang Van dengan Akses Kursi Roda untuk Remaja Tennessee
Novita Angelina
01 December 2020

Justin Timberlake menyumbang sebuah mobil van dengan akses kursi roda untuk seorang remaja di Tennessee.


Penyanyi dan penulis lagu, Justin Timberlake membantu sebuah keluarga pada musim liburan kali ini. Ia menyumbangkan sebuah mobil van yang dapat diakses kursi roda untuk Jake Stitt seorang berusia 17 tahun yang menderita cerebral palsy.

Jake bersama keluarganya sebelumnya berusaha mengumpulkan dana 35.000 US Dollar untuk membeli sebuah mobil van sebelum perayaan Thanksgiving. Mengetahui hal tersebut, ia berinisiatif untuk mewujudkan impian keluarga ini.

“Saya sangat tersentuh sehingga saya ingin kalian memiliki van ini. Saya akan menanggung semua biaya. Saya ingin kalian mendapatkan liburan yang menyenangkan. Anda menginspirasi saya, Jake,” jelas Justin Timberlake kepada keluarga ini melalui panggilan Zoom.

Justin berharap uang yang sebelumnya telah dikumpulkan keluarga untuk membeli mobil van dapat digunakan untuk biaya perawatan yang dibutuhkan Jake.

Sebelumnya pada masa awal pandemi virus corona, Justin Timberlake juga diketahui membantu keluarga di Memphis. Menurut keterangan penduduk asli Millington, dia menyumbang ke Mid-South Food Bank, sebuah organisasi sosial di kota asalnya yang membantu penduduk setempat dengan mengirimkan makanan yang tidak mudah busuk.